Wow....!! Lamborghini Berbalut Emas Jadi Mobil Termahal di Dunia


'Skylib, Lamborghini Berbalut Emas Jadi Mobil Termahal di Dunia - Selama ini mobil Lamborghini Aventador bukanlah mobil biasa. Harganya yang selangit membuat kendaraan ini hanya mampu dimiliki orang berkantung tebal. Lalu bagaimana jika mobil ini didandani dengan aksesoris tambahan berbagai logam mulia. Harganya dijamin kian tak terhingga. Dan ini bukan wacana semata, meski belum diproduksi, tapi diperkirakan kehadiran Lamborghini mewah ini segera memeriahkan pasar otomotif dunia.

Mengutip laman the Richest, Sabtu (21/9/2013), prototipe Lamborghini berbalut emas ini sudah terpajang di Kota Dubai. Ketika dibuat, tunggangan gagah ini akan dilelang seharga mulai dari US$ 7,5 juta setara Rp 85,1 miliar. Harga itu 15 kali lebih mahal daripada Aventador biasa!. Mobil akan dibuat berbalutkan 500 kilogram (kg) emas kuning solid. Tak cuma si emas, kendaraan ini akan dilengkapi dengan roda kaca. Kemudian ditaburi batu permata dan logam mulia lain senilai US$ 2,6 juta. Jika selesai, mobil ini diharapkan menjadi yang paling mahal di dunia. Tak diragukan lagi, kendaraan ini bisa berpeluang memecahkan Guinness World Records, berjuluk Lamborghini termahal di dunia. Mungkin ini yang namanya kemewahan sejati!.

[ www.bisnis.liputan6.com ]
Unknown

Unknown

Related Posts:

4 comments:

  1. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete
  2. Di Dubai, jelas! Di sana memang perkumpulan orang-orang kaya, mobil polisi nya pun nggak tanggung-tanggung pake mobil sport.

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya bro rata" raja minyak mereka, tq uda coment diblog ane

      Delete

Bagi para blogwalking maupun visitor yang ingin berkomentar harap dengan sopan santun dan tidak melakukan promosi dalam bentuk apapun baik Iklan, URL live link ataupun tidak. Maka komentarnya akan ditampilkan. Terima kasih untuk kita semua. Salam Blogwalking

Powered by Blogger.